Recents in Beach

KMD pertemuan ke 2 ( Kamis, 6 Agustus 2020 )

Pertemuan 2, Kamis 6 Agustus 2020

Mata Pelajaran          : Kemuhammadiyahan

Materi                        : Hizbul Wathan

-          Lambang Hizbul Wathan

-          Simbol Hizbul Wathan

-          Bendera Hizbul Wathan

 


Lambang Hizbul Wathan












    Lambang Hizbul Wathan adalah lingkaran dengan gambar matahari bersinar utama dua belas dengan monogram HW di tengahnya. Sinar matahari berjumlah dua belas bermakna bahwa setiap anggota Pandu HW diharapkan mampu memancarkan sinar pribadi muslim sehari penuh kepada masyarakat, bangsa dan negara. Pancaran sinar dua belas bermakna langkah Muhammadiyah yang dirumuskan sejak tahun 1983 yang berjumlah duabelas point.


Simbol Hizbul Wathan







Simbol Hizbul Wathan adalah sebagai jati diri anggota Pandu HW yaitu berupa lingkaran dengan gambar sekuntum bunga melati di dalamnya, serta sebuah pita bertuliskan "Fasthabiqul Khairat" dalam huruf arab yang artinya berlomba-lombalah dalam berbuat kebaikan. Semboyan Hizbul Wathan tersebut diambil dari Q.S. Al- Baqarah ayat 148.

    Kuncup bunga melati dengan daun mahkota berwarna putih berarti suci, berjumlah lima helai bermakna rukun Islam. Daun kelopak berjumlah enam bermakna rukun Iman dan dua lembar daun bermakna dua kalimat syahadat, ditopang oleh selembar pita berbentuk mulut tersenyum bermakna pandu ini selalu bahagia.

 

Ø  Bendera Hizbul Wathan






Bendera resmi Pandu Hizbul Wathan berbentuk empat persegi panjang dengan perbandingan lebar dan panjangnya dua berbanding tiga. Standar ukuran bendera HW adalah 99 cm x 148,5 cm. Di dalamnya berisi enam garis hijau yang bermakna rukun iman dan lima garis kuning yang bermakna rukun Islam. Di sudut sebelah kiri atas terdapat lambang HW berwarna putih di atas dasar persegi panjang hijau, dengan ukuran lebar dan panjangnya masing-masing sepertiga lebar dan sepertiga panjang bendera.


Setelah menyimak materi ini silahkan klik ABSEN yaa...

Kode postingan 2021

 











Posting Komentar

0 Komentar