Recents in Beach

IPS TEMA 1 SB 1 KD 3.1 ( part 4 )

 

Pertemuan 9 , Kamis 13 Agustus 2020

 

Tema                         : 1.  Organ Gerak Hewan dan Manusia

Sub Tema                    : 1 . Organ Gerak hewan

Mata Pelajaran          : IPS

Materi                        : Kondisi geografis pulau Jawa

 

Sebelum menyimak materi ikuti langkah berikut!

1.         Berdoa sebelum belajar

2.         Mengisis Presensi Kehadiran dengan cara KLIK DISINI

3.         Menyimak materi dengan baik

4.         Selamat belajar

 

Kondisi geografis Pulau Jawa

 

Pulau Jawa dikenal sebagai bagian dari wilayah Indonesia yang cukup luas. Selain itu, Pulau Jawa juga diketahui sebagai salah satu penggerak perekonomian di Indonesia. Pulau Jawa ialah suatu pulau di Indonesia dan merupakan sebuah pulau terluas ke-13 di dunia. Dengan jumlah penduduknya yakni sekitar hampir 160 juta, pulau ini merupakan pulau berpenduduk terbanyak di dunia dan termasuk salah satu tempat terpadat di dunia. Secara astronomis Pulau Jawa terletak di antara 113°48′10″ - 113°48′26″ BT dan 7°50′10″ - 7°56′41″ LS.

 

1.      Luas Pulau Jawa

Pulau Jawa diperkirakan memiliki luas 128,297 km² dengan enam provinsi dan pulau-pulau kecil di sekitarnya. Provinsi di Pulau Jawa adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, dan Banten.

2.      Batas wilayah pulau Jawa

-          Batas Laut

Sebelah Utara berbatasan langsung dengan Laut Jawa

Sebelah Selatan berbatasan langsung dengan Samudra Hindia

Sebelah Barat berbatasan langsung dengan Selat Sunda

Sebelah Timur berbatasan langsung dengan Selat Bali

 

-          Batas Daratan

            Sebelah Utara berbatasan langsung dengan Laut Jawa dan Pulau Kalimantan

Sebelah Selatan Berbatasan Langsung Dengan Samudera Hindia

            Sebelah barat Berbatasan Langusung Dengan Selat Sunda dan Pulau Sumatera

Sebelah timur Berbatasan Langsung Dengan Selat Bali dan Pulau Bali

 

3.      Keadaan Alam Pulau Jawa

-           Nama-Nama Pantai , laut, selat, teluk dan sungai

Pantai terindah di Pulau Jawa yaitu Pantai Karimunjawa, Pantai Pengandaran, Pantai Anyer, Pantau Plengkung, Pantai Balekambang, Pantai Sawarna, Tanjung Lesung, Jungwok, dan Klayaran. Laut di Pulau Jawa ada dua, yakni Laut Jawa dan Samudra Hindia. Selat yang ada di Pulau jawa yaitu Selat Panaitan, Selat Sunda dan Selat Madura. Sungai di Pulau Jawa diantaranya Sungai Bengawan Solo, Sungai Brantas, Sungai citarum, dan sungai Serayu. Sungai bengawan solo merupakan sungai terpanjang di Pulau Jawa yang berda di Solo Jawa Tengah. Teluk yang terdapat di pulau Jawa diantaranya Teluk Hijau, Teluk Awur, Teluk Penyu dan Teluk Klatekan

 

-          Nama-Nama Dataran Rendah dan gunung

Di Pulau Jawa terdapat banyak dataran rendah, tiga diantaranya seperti dataran rendah Semarang, Surakarta, dan Madiun. Selain dataran rendah, Pulau Jawa juga memiliki banyak Gunung, sebagian besar masih aktif dan dapat meletus kapan saja. Beberapa gunung tertinggi di Jawa seperti : Gunung Semeru, Gunung Slamet, Gunung Sumbing, Gunung Arjuno, Gunung Raung, Gunung Lawu, dan Gunung Welireng.

 

Setelah menyimak materi ini silahkan klik TUGAS HARIAN yaa

kode postingan 0104

 

 

 

 

 

 

.

 

 

 

 

Posting Komentar

0 Komentar