Recents in Beach

IPA TEMA 1 SUBTEMA 3 KD 3.1 ( part 1 )

Pertemuan 5, Selasa 28 Juli 2020

Tema                         : 1 Organ Gerak Hewan dan Manusia

Mata Pelajaran          : IPA

Materi                        :     -   Cara memelihara kesehatan alat gerak manusia

-          Penyakit atau kelainan pada alat gerak manusia ( part 1)

Sebelum menyimak materi ikuti langkah berikut!

  1. Berdoa sebelum belajar
  2. Mengisis Presensi Kehadiran dengan cara KLIK DISINI
  3. Menyimak materi dengan baik
  4. Selamat belajar

Cara memelihara kesehatan alat gerak manusia

Hampir setiap aktifitas kita menggunakan alat gerak berupa tulang dan otot. Seperti berjalan, berlari dan duduk. Jika kita tidak memeliharanya, aktivitas sehari-hari pun akan terganggu.Sinar matahari pagi sangat baik untuk kesehatan tulang. Berikut cara memelihara kesehatan alat gerak :

1.      Duduklah dengan posisi tegak

2.      Tidur dengan posisi telentang atau miring dengan tubuh diluruskan

3.      Posisi tubuh tegak saat berdiri

4.    Makan makanan yang bergizi seimbang, terutama yang mengandung vitamin dan mineral

5.      Berolahraga secara teratur

 

Ø Penyakit atau kelainan pada alat gerak manusia

Kamu sudah mengetahui cara memelihara kesehatan alat gerak manusia, termasuk tulang. Berikut beberapa contoh penyakit dan kelainan pada tulang manusia.

1.      Fraktura (Patah Tulang)

Fraktura merupakan Kelainan pada tulang akibat kecelakaan, baik kendaraan bermotor atau jatuh. Fraktura Dibedakan menjadi 2 yaitu fraktura yang tertutup (patah tulang yang tidak sampai merobek kulit/otot) dan fraktura yang terbuka (patah tulang yang merobek/ menembus kulit/otot).

2.      Fisura ( retak tulang)

Fisura (Retak Tulang) merupakan  Kelainan tulang yang menimbulkan keretakan pada tulang akibat kecelakaan.



   3. Rakhitis

            Rakhitis adalah penyakit pada tulang yang disebabkan oleh kekurangan gizi seperti fosfor,         kalsium dan vitamin D. hal ini mengakibatkan tulang tidak tumbuh dengan normal. Penyakit ini dapat membentuk tulang kaki menjadi bengkok seperti huruf O atau X

 

4.      Osteoporosis

Osteoporosis merupakan  Kelainan pada tulang yang disebabkan karena adanya pengeroposan tulang atau menurunnya kepadatan tulang. Hal ini karena tubuh sudah tidak mampu lagi menyerap dan menggunakan kalsium dan fosfor secara normal. Penyakit osteoporosis biasanya menyerang pada orang yang sudah lanjut usia

 5. Polio

Polio disebabkan oleh virus polio yang menyebabkan kelumpuhan sehingga lama kelamaan tulang akan mengecil

6.      Kifosis

Kifosis merupakan kelainan tulang belakang yang membengkok kea rah belakang tubuh. Tubuh terlihat tambak bungkuk

7.      Lordosis

Lordosis merupakan kelainan tulang belakang yang membengkok kearah depan tubuh. Tubuh tampak membusungkan badan

8.      Skoliosis

Skoliosis merupakan kelainan tulang belakang membengkok kearah kekanan atau kekiri seperti huruf  S.

                      6                                7                                  8

 


 Setelah menyimak materi silahkan klik TUGAS HARIAN yaa

Kode postingan 2203

Posting Komentar

0 Komentar